Sunday, May 29, 2022

BISAKAH SESEORANG MENIKAH TANPA CINTA?

 Bagaimana kita bisa menikah tanpa cinta? Bukankah dengannya kita akan menghabiskan hidup bersama?


Bagaimana bisa kita menikah tanpa cinta, sedang Rasulullah saja meminta umatnya untuk melakukan nadzor untuk menumbuhkan rasa cinta sebelum menikah?


Bagaimana kita bisa menikah tanpa cinta, sedang Rasulullah saja mengizinkan Habibah menceraikan suaminya yang merupakan khatibnya Rasulullah, Tsabit bin qais (sahabat nabi yang dijamin masuk surga) tersebab Habibah merasa tidak cinta dengannya?


Maka saranku, menikahlah dengan cinta. Dan cinta itu bisa bersemi tatkala pertama kali kamu berjumpa dengannya. Terhadap akhlaknya, sikapnya, sifatnya, caranya berbicara, bahkan pada fisiknya.


Sekali lagi, menikahlah dengan cinta.

Karena dengannya, sebagian fitrah jiwamu terpenuhi. Menikahlah dengan cinta, karenanya beberapa permasalahan akan termaklumi dan mudah dibenahi. Menikahlah dengan cinta, agar hatimu tenang karena memiliki kecondongan yang dihalalkan Allah sang penguasa Hati.

0 comments :

Post a Comment